Sekedar LPIK

My photo
Lembaga Pengkajian Ilmu Keislaman (LPIK) Bandung

Tuesday, December 11, 2007

Sajak

Sajak Ahmad Sahidin
wasiat

istriku…
jarum jam tak henti-henti kabarkan batas
kehidupan tak lain jalan Ilahi

peganglah kuat-kuat imanmu
karena aku tak pernah bisa perkirakan
kapan dan dimana aku lengah
lalai dari kewajibanku
padamu
juga pada Ilahi

karena setiap detak jantung dan denyut nadi
adalah ayat tak tersirat
yang harus dibaca
ditafsir
diresapi

istriku…
kutahu aku akan tiada
mungkin hanya nama yang kau ingat
–karena telah berlalu orang-orang yang kucinta
bahkan para utusan Tuhan

tengoklah jejak-jejak orangtua dan para guru
di sana ada ayat bahwa hidup dan mati
bukan punyaku
bukan punyamu

kutahu matamu basah kala ajal tiba
jelajahi relung-relung tak berwaktu

istriku…
ingatlah nafas hanya tanda
hidup sebatas singgah

istriku…
usaplah airmatamu
karena tiada musibah yang paling berat dibandingkan dengan musibah Al-Musthofa
Nabi Muhammad Wa Ahlulbaytihi

Allohumma Sholli Ala Muhammad
Wa Ala Ali Muhammad

istriku…
ingatkanlah
bila suatu hari aku lengah dan lalai
bila suatu hari aku tak amanah
bila suatu hari aku tak sadari dosa-dosaku

istriku…
gumamkanlah bacaan keramat tadi
setiap waktu
saat kau merasakan betapa beratnya menjalani hidup

semuanya harus dijalani
semata-mata karena Allah

istriku…
berdoa dan yakinlah
ini jalan terbaik menuju-Nya

2007

No comments: